Coban Talun, Surga Kecil di Hulu Sungai Brantas


Hai, travellers sudah lama nih saya gak posting blog. Maklum sibuk dengan kerjaan. Hehehe. Kali ini saya akan memposting salah 1 tempat wisata alam di Kota Batu, Jawa Timur. Yaitu Coban Talun. Coban Talun ini secara administratif berada di dusun Junggo, desa Tulungrejo, kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Coban Talun merupakan air terjun yang berada di aliran hulu sungai terpanjang ke 2 di Pulau Jawa yaitu sungai Brantas.



Untuk menuju air terjun ini, Jika anda dari Mojokerto, bisa melalui jalur Pacet-Batu hingga memasuki kecamatan Bumiaji.  Namun jika anda masih belum mahir berkendara disarankan lewat Kediri atau Malang saja karena jalan Pacet-Batu memiliki banyak tanjakan dan turunan, jalan licin jika hujan, banyak tikungan tajam bahkan banyak tikungan yang berbentuk "hidung petruk" serta diapit jurang saat melewati Tahura Raden Soeryo.

Dan jika anda dari Kota Malang, setelah melewati alun-alun Kota Batu arahkan kendaraan anda menuju Selecta. Nah Coban Talun sendiri berada di +/- 2 km sebelah utara Selecta. Kalau anda dari arah Blitar atau Kediri, arahkan kendaraanmu ke kecamatan Ngantang. Kemudian lanjutkan perjalanan mengikuti jalan raya Batu-Kandangan. Di Perempatan sebelum Pecinan kota Batu belok kiri ke arah Selecta sejauh +/- 10 km. Nanti anda akan melihat plang menuju Coban Talun. Tinggal ikuti saja arahan tersebut.

Sesampainya di loket, anda di kenakan tarif Rp 7.500,-/orang dan biaya parkir Rp 3.000,-/motor. Kalau retribusi parkir mobil atau bis saya kurang tahu karena saya lupa tanya tukang parkirnya haha. Kemudian perjalanan dilanjutkan dengan trekking sejauh 1 km. Supaya tidak kesasar dan tak tahu arah jalan pulang aku tanpamu butiran pasir. Malah nyanyi fokus oy... Lebih baik lihat peta kawasan wisata coban Talun dulu bray. Di sini juga terdapat beberapa destinasi lain seperti penangkaran lutung dan checkdam.


Tak berapa lama berjalan, anda akan menemui checkdam Kali Brantas yang photogenic.  



Dan perjalan pun berlanjut, menyusuri saluran irigasi di pinggir sungai Brantas selanjutnya melewati jembatan kayu ini kawan.Tenang ga usah takut, kuat kok kayunya.



Kemudian anda akan melewati hutan pinus yang sejuk dan segar udaranya. Hmmm jangan lupa nikmati udara segarnya kawan. Oke lanjut. 10 menit kemudian suara gemuruh Coban Talun mulai terdengar. Dan inilah pemandangan Coban Talun dari atas. So Beautyfull.




Penampakan Coban Talun dari semak-semak.




Lalu jalan pun mulai menurun dan berliku-liku. Waspada guys jalannya licin. Tak berapa lama anda pun akan disambut oleh jeram-jeram aliran sungai Brantas.



Dan inilah pemandangan Coban Talun. Hati-hati guys aliran airnya deres lho. Jangan sampai hanyut dan terpeleset ya. Ingat nyawamu cuma 1 lho. 

















Tapi kok di sini kok banyak sampahnya yah. Haduhhh. Niatmu ke sini buat apa sih? Buat refreshing atau buang sampah sembarangan? Kebiasaan buruk kok dilakukan terus gini sih... Apa gak malu kalo anak cucu atau keluarga kita melihat kelakuanmu yang seperti ini? Come On.. Ini tempat wisata bukan tempat sampah! Kalo terus-terusan begini yang kau nikmati apa? Sampah? Duh miris lihat wisatawan sekarang yang acuh terhadap lingkungan. Dasar  NORAK! Semoga ke depannya wisatawan semakin peduli terhadap lingkungan. Aamiin.



Saran Ane :
  1. Siapkan fisik anda.
  2. Jangan ambil apapun selain foto, jangan tinggalkan apapun kecuali jejak langkahmu.
  3. Perhatikan cuaca, jika cuaca buruk urungkan niat anda agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan
  4. Hormati kearifan lokal dan peraturan warga lokal. 
Koordinat GPS: 07°48′16.7″S 112°30′59.9″E

Komentar